Mengevaluasi Pengobatan

Pada saat menyesuaikan diri dengan pengobatan, sebaiknya sediakan semacam formulir isian untuk mengevaluasi
setiap perubahan dalam pengobatan sambil melihat pengobatan yang mana yang hasilnya lebih baik. Isilah formulir isian
tersebut (seperti yang terdapat di halaman 4) setiap hari. Sangat menolong jika ada seseorang lain yang mengisi formulir
itu. Dari beberapa penelitian, lebih mudah mengetahui pengobatan apa dan besarnya dengan menggunakan formulir
isian ini. Kejelasan, tatanan kehidupan dan kemungkinan hasil pengobatan banyak membantu penderita ADHD untuk
hidup dengan normal. Bagian berikut ini memberikan saran-saran yang dapat membuat suasana dan lingkungan anak
anda lebih stabil.
Tingkatkan Kejelasan
Tentukan aturan-aturan, konsekuensi, dan imbalan . Seringkali, anak dengan ADHD sepertinya selalu mendapatkan
kesulitan. Meskipun anda telah menentukan aturan-aturan, mereka seringkali melanggarnya dan seperti keheranan
ketika diberi hukuman. Untuk menghindari hal ini, sebaiknya anda membicarakan aturan-aturannya dengan anak anda.
Lalu tuliskan aturan-aturan tersebut dan pastikan anak anda mengerti tentang peraturan-peraturan itu. Misalnya, anda
menuliskan: jagalah kebersihan, tetapi anak anda tidak mengerti sebelum anda menjelaskan apa arti kebersihan.
Kamarmu harus dibersihkan setiap minggu, mainan dibereskan sebelum tidur, harus mandi setiap hariî. Peraturanperaturan
ini mempunyai arti yang berbeda yang tidak dapat diinterpretasikan secara berbeda.
Tuliskan peraturan-peraturan tersebut disertai dengan konsekuensinya kalau dilanggar juga hadiahnya kalau dipatuhi.
Gambar atau symbol dapat dipergunakan untuk anak-anak yang masih kecil. Letakkan tulisan atau gambar tersebut di
tempat yang mudah dilihat. Sebaliknya si anakpun dapat membuat peraturan-peraturan bagi orang tuanya.
Bantu si anak memahami tugasnya . Anak dengan ADHD seringkali menemui kesulitan dalam menyelesaikan suatu
tugas. Contohnya: tugas yang diberikan adalah membersihkan semua keranjang sampah yang ada di dalam rumah. Dia
membuang sampah yang di dapur saja dan lupa membuang yang di kamar mandi. Sebaiknya dibuatkan semacam daftar
mengenai apa saja yang harus dikerjakan. Untuk anak yang belum bisa membaca gunakan gambar atau symbol.
Daftar semacam ini dapat dipakai untuk segala macam tugas, misalnya membersihkan kamar, memberi makan binatang
peliharaan, atau mencuci piring. Daftar ini dapat juga digunakan untuk mengingatkan anak mengenai kegiatan rutin
sehari-hari.
Tingkatkan Tatanan
Tempatkan segala sesuatu pada tempatnya ñ buat segala sesuatu lebih teratur misalnya mainan anak yang berceceran
karena terburu-buru berangkat ke sekolah sediakan tempat untuk meletakannya. Sediakan kotak-kotak dengan gambar
mainan. Setelah bermain, pastikan si anak menaruh mainannya di tempat yang telah disediakan. Kotak-kotak bergambar
merupakan ëpengingatí yang baik. Untuk rutinitas dipagi hari, sediakan tempat untuk bekal makan siang, uang jajan dan
tas di dekat pintu. Waktu si anak pulang sekolah, dia harus meletakkan barang-barangnya di tempat yang sama. Isi tas
disiapkan malam sebelumnya ñ pekerjaan rumah dan buku-buku yang diperlukan sudah siap sebelum tidur. Hal ini
dapat membantu si anak mengurangi kesibukan di pagi hari dan juga barang-barang tidak tercecer di dalam rumah.
Gunakan beker atau sinyal waktu ñ Anak dengan ADHD seringkali tidak memperhatikan waktu. Mereka tidak
mempunyai konsep waktu, karena itu mereka mungkin akan lupa dengan tugas yang diberikan. Lebih parah lagi mereka
merasa terganggu dengan waktu.
Beker atau sinyal waktu bisa menolong mereka mengatasi hal ini. Misalnya si anak hanya punya 15 menit untuk
sarapan, gunakan jam dapur dan minta si anak meperhatikan kapan jarum jam menunjuk angka nol. Begitu juga untuk
tugas yang diberikan, misalnya memberi makan anjing pada jam 7 malam, aturlah beker dan minta si anak
memperhatikan pada waktu beker berbunyi, anjing harus diberi makan.
Tingkatkan Kewaspadaan Akan Berbagai Kemungkinan
Jadual harian dapat merupakan hal yang pasti. Dengan mengikuti jadual si anak merasa lebih mudah mengingat apa
yang harus dikerjakan.Kegiatan sehari-hari seperti bersiap untuk ke sekolah, kegiatan pramuka atau olahraga, juga
untuk kegiatan yang tidak rutin seperti berkunjung ke rumah nenek. Sebaiknya jadual ditulis dan diletakkan di tempat
dimana semua anggota keluarga dapat membacanya. Namun, anak dengan ADHD akan sangat bergantung pada
jadual, karena itu ada baiknya kita mengingatkan mereka akan kemungkinan yang ada diluar jadual. Ingatkan si anak
beberapa hari sebelumnya dan pada hari dimana aktivitas dalam jadual seharusnya dilakukan.
Hindari suara atau bunyi-bunyian - Ketika si anak sudah akan memulai suatu aktivitas, dia akan mudah sekali teralih
perhatiannya karena bunyi pesawat yang kebetulan lewat, gonggongan anjing, suara orang bercakap-cakap diruang lain,
atau gambar yang tergantung di dinding. Kita ingin si anak bekerja sebaik-baiknya, karena itu hindari menempatkan
mereka di depan jendela atau ruang dimana banyak kegiatan di dalam rumah. Carilah tempat yang tenang, tetapi
pastikan si anak benar-benar melakukan semua proses tugasnya, bisa saja si anak mempunyai pilihan lain dalam
melaksanakan tugasnya yang kadang-kadang tidak terfikirkan oleh kita. Mungkin saja mereka melakukan tugasnya
dengan baik sambil berbaring atau berdiri di samping meja. Mungkin juga mereka minta diputarkan lagu atau
penerangan di ruangan diredupkan sedikit. Yang penting jangan sampai si anak merasa terisolasi dalam sebuah
ruangan. Si anak akan merasa aman berada dengan anda selama dia melaksanakan tugasnya dan andapun dapat
memonitor proses penyelesaian tugas. Dalam hal ini si anak punya pola tingkah laku tersendiri dalam menyelesaikan
tugas yang sebaiknya tidak ëdigangguí. Mungkin saja ada tingkah laku yang dapat menimbulkan persoalan bagi si anak
(dan anda). Berikut ini ada beberapa cara / teknik untuk ëmengubahí tingkah laku pada suatu saat dengan memberikan
pujian pada kelakuan yang baik dan mengabaikan kelakuan yang buruk.

0 comments:

Post a Comment

About this blog

Curhatan, Berita, Fenomena, Olahraga, dan lainnya Insya Allah akan ada di sini...
thanks for your visit at this blog dan follow saya juga di sini :)

About Me

My photo
just simple and keep simply

Followers